Tempat Wisata Tarutung untuk Menghabiskan Waktu Liburan

Tempat Wisata Tarutung untuk Menghabiskan Waktu Liburan

Tempat Wisata Tarutung untuk Menghabiskan Waktu Liburan – Meskipun terdengar asing, Kota Tarutung memiliki segudang lokasi wisata yang sayang dilewatkan begitu saja. Selain itu harganya yang bersahabat menjadi daya tarik tersendiri bagi keluarga yang ingin menghabiskan waktunya bersama.  Kabupaten Tapanuli Utara memiliki sebanyak 15 kecamatan, yang satu di antaranya adalah Kecamatan Tarutung. Wilayah yang mayoritasnya beragama Kristen. Maka tak ayal jika banyak wisata religi di sana. Selain wisata religi, di Kecamatan Tarutung juga terdapat berbagai wisata menarik dan populer. Anda tinggal memilih untuk mengunjungi tempat wisata di Tarutung yang gratis tiket masuknya atau yang berbayar dengan harga yang terjangkau.Tarutung ibu Kota dari Kabupaten Tapanuli Utara merupakan salah satu provinsi di Sumatera Utara. Selain terkenal dengan kekayaan ragam adat, budaya, juga kulinernya yang khas, kabupaten Tapanuli Utara memiliki tempat wisata yang indah dan wajib untuk dikunjungi.

Pulau Sibandang

Pulau Sibandang berada di Kecamatan Muara, Kabupaten Tapanuli Utara, provinsi Sumatera Utara. Pulau Sibandang merupakan pulau terluas kedua setelah Pulau Samosir yang ada di Danau Toba, memiliki luas sekitar 850 hektare. Selain bisa menikmati pemandangan alam yang sangat menakjubkan, di Pulau Sibandang juga terdapat peninggalan sejarah berupa Rumah Kepala Nagari Rajagukguk. Ada juga Makam Raja Sorta Uluan yang diyakini sebagai raja Pulau Sibandang di puncak bukit Sibandang, hingga situs berupa Partukkoan yang merupakan kursi batu tempat para raja terdahulu melakukan musyawarah.

Baca Juga :  Tempat Diving Populer dengan Sejuta Daya Tarik

Bukit Doa

Bukit Doa Taber merupakan salah satu tempat wisata di Tarutung yang berada di Huta Ginjang, Muara, Kabupaten Tapanuli Utara, Provinsi Sumatera Utara. Bukit Doa Taber juga menjadi landmark dari Kecamatan Muara. Saat berkunjung ke Bukit Doa Taber, wisatawan akan langsung melihat patung dua telapak tangan yang saling mengatup. Bukit Doa ini memiliki 26 ruangan dan bilik-bilik untuk berdoa. Disepanjang Bukit Doa Huta Ginjang atau sering dinamai Bukit Doa Taber menawarkan spot wisata religi yang dibalut dengan suguhan eksotisme panorama Danau Toba dari ketinggian.

Situs Hindu Hopong

Tempat wisata di Tarutung yang berikutnya adalah Situs Hindu Hopong yang merupakan wisata religi sekaligus yang diperkirakan ada pada masa kegiatan Sriwijaya. Tempat ini menjadi saksi peninggalan agama Hindu di Sumatera. Disini, kamu akan diajak berwisata ke masa lalu dengan melihat benda-benda jaman dahulu seperti patung dan bebatuan sejarah yang menceritakan mengenai perkembangan agama Hindu di Tapanuli Utara.

Huta Ginjang

Tempat wisata di Tarutung ini menjadi salah satu destinasi wisata yang cukup populer. Rasanya sayang sekali jika kita sudah datang jauh-jauh ke Tapanuli utara namun tidak mampir kesini. Huta Ginjang cocok sekali buat kamu yang ingin menepi sejenak dari hingar bingar perkotaan yang bising, karena alamnya yang hijau dengan perbukitan yang indah siap menemani libur bersama kerluaga tercinta. Dari tempat ini juga kota bisa melihat secara jelas penampakan Danau Toba yang cukup memukau, sungguh pemandangan alam yang sempurna, bak lukisan yang terbingkai indah.

Muara Nauli

Kecamatan Nauli menjadi salah satu tempat wisata di Tarutung yang memiliki Kawasan perbukitan hijau yang kerap kali dijadikan tempat untuk berlibur. Pengunjung yang datang ke Muara Nauli juga bukan hanya warga lokal, namun banyak pula yang dari Kawasan yang cukup jauh. Alam di Kawasan ini sangat menyejukkan dan menyegarkan, sehingga cocok sekali untuk terapi dan meditasi untuk mendapatkan ketenangan hati dan pikiran.

Kawah Sipoholon

Destinasi wisata yang begitu terkenal di Sumatera Utara ini adalah pemandian air panasnya, tak heran di setiap provinsi wisata seperti ini selalu ada. Kali ini pemandian air panas yang ada di Tarutung dan kerap menjadi tujuan utama wisatawan adalah Kawah Sipoholon. Daya tarik utama dari Kawah Sipoholon yaitu terletak pada dua sumber mata air panasnya yang lokasinya saling berdampingan. Dua mata air tersebut seolah berlomba mengeluarkan air panas dari dalam tanah.

Kawah Sipoholon merupakan tempat wisata di Tarutung Tapanuli Utara yang paling terkenal, sehingga tak heran jika lokasi wisatanya dibuka 24 jam. Banyak yang menyebut keindahan yang ditawarkan Kawah Sipoholon tak kalah dengan Pamukkale. Sebuah pemandian air panas dengan kolam serba putih nan eksotis yang terletak di Turki. Lokasi pemandian ini berada di Situmeang Habinsaran, Kecamatan Sipoholon, Tapanuli Utara. Di setiap sudutnya ada pegunungan pasir yang memancarkan warna putih layaknya kapas. Dengan pemandangan seperti itu tak heran jika pemandian air panas dengan suhu 40 – 70 derajat celcius ini dianggap sebagai surge lain di tanah Indonesia.

Salib Kasih

Di Bukit Dolok, sekitar 2 kilometer dari Kota Tarutung, kamu dapat menemukan tempat wisata di Tarutung yang paling populer, ialah Salib Kasih. Monumen salib berukuran besar ini dibangun pada tahun 1933 sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa misionaris asal Jerman yang telah membawa agama Kristen masuk ke Tapanuli. Untuk sampai ke sini, kamu harus melakukan pendakian sekitar 1 kilometer menuju bukit tempat Salib Kasih berada. Pemandangan pohon pinus yang menawan serta suasana yang tenang di sekitarnya seakan menambah daya tarik tempat wisata ini.

Istana Sisingamangaraja XII

Tapanuli Utara banyak sekali menyimpan peninggalan bersejarah yang memiliki histori menarik, salah satunya adalah wisata Istana Sisingamangaraja XII. Di kawasan ini, kamu bukan hanya dibawa pada perjalanan masa lalu namun disuguhkan adat serta tradisi batak yang begitu kental.
Salah satu Raja yang pernah berkuasa di Sumatera Utara ini bukan raja biasa namun juga merupakan pahlawan Nasional yang membantu perjuangan melawan Belanda. Istana Raja dibangun dengan arsitektur khas batak bergaya rumah Bolon atau rumah Gorga. Selain disuguhkan arsitektur yang unik dan menarik ada pula beberapa makam serta informasi sejarah tentang Raja Sisingamangaraja XII..

Tugu Aritonang

Tempat wisata di Tarutung satu ini begitu istimewa sebab menjunjung tinggi salah satu marga Batak yang begitu terkenal. Marga Aritonang memang sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia, sebab Aritonang memiliki banyak keturunan yang tersebar bahkan hingga ke luar negeri. Karena keistimewaan itulah tercetuslah ide untuk membangun sebuah monument sebagai penghormatan sekaligus mempererat tali persaudaraan marga Aritonang. Tugu ini bahkan sangat terkenal hingga menjadi salah satu tempat wisata di Tarutung Tapanuli Utara yang paling banyak dikunjungi wisatawan.